REPORTASE  JAKARTA

Jakarta — Pasca terjadinya banjir di kawasan Tanjung Lengkong RW 07 Kelurahan Bidaracina Kecamatan Jatinegara Jakarta Timur, Bhabinkamtibmas AIPDA Andri Ariana bersama tiga pilar (Polri, TNI, dan Pemerintah) melaksanakan kerja bakti untuk membersihkan lingkungan yang terdampak.

Hal ini dilakukan dengan tujuan untuk mempercepat proses pemulihan pasca banjir dan membantu masyarakat yang terdampak. Sabtu (8/3/25).

Sebagai bagian dari program Mantap dan Taktis yang digagas oleh Kapolres Metro Jakarta Timur, kegiatan kerja bakti ini melibatkan seluruh elemen masyarakat.

AIPDA Andri Ariana turun langsung bersama personel Polsek Jatinegara, TNI, serta perangkat kelurahan untuk membersihkan jalan, saluran drainase, dan fasilitas umum yang terendam lumpur dan sampah akibat banjir.

Gotong-royong ini menjadi bentuk nyata kehadiran Polri dalam membantu masyarakat dalam situasi darurat.

Dalam kegiatan ini, terlihat antusiasme tinggi dari warga yang turut serta dalam membersihkan lingkungan mereka.

AIPDA Andri Ariana mengungkapkan, “Kerja bakti ini merupakan wujud kepedulian Polri kepada masyarakat. Kita berkolaborasi dengan seluruh pihak untuk memastikan lingkungan kembali bersih dan aman. Selain itu, ini juga menjadi momen untuk mempererat silaturahmi antara Polisi dan masyarakat.”

Dengan proses pembersihan yang berlangsung tertib dan terorganisir. Masyarakat terlihat saling bekerja sama dengan penuh semangat, yang semakin memperkuat rasa kebersamaan dan kepedulian di antara mereka.

Kegiatan ini tidak hanya membantu meringankan beban masyarakat, tetapi juga menunjukkan komitmen Polri dalam menjaga ketertiban, memberikan pelayanan, serta berkontribusi dalam pemulihan pasca bencana.

Kehadiran tiga pilar dalam kerja bakti ini menjadi bukti bahwa kerjasama antara POLRI, TNI, Pemerintah, dan masyarakat adalah kunci dalam menghadapi tantangan pasca bencana.

(Red).

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *