REPORTASE  JAKARTA

PALEMBANG, 25 September 2022,– Komandan Lanal Palembang Kolonel Laut (P) Widyo Sasongko, S.E., M.Tr. Hanla., menghadiri acara Peresmian Masjid Sopiah dan Tausiyah Bersama Ustadz Prof. H. Abdul Somad, LcD, D.E.S.A., Ph.D.? bertempat di Jalan Perum Pemkot Gandus, Kelurahan Gandus, Kecamatan Gandus yang dihadiri sekitar 1500 orang.

Peresmian Masjid Sopiah dilaksanakan secara simbolis oleh Gubernur Sumsel H. Herman Deru, S.E., M.M.

Dalam acara Tausyiah tersebut, Ustadz H. Abdul Somad didampingi oleh Ustadz Nasir Mansur Idris Asmawi Munsyd Internasional, Habib Mahdi Muhammad Syahaf, Habib Umar Aziz, Habib Gasyim Abdullah Alkaf, dan Ustadz Solihin Hasibuan.

Pejabat yang turut hadir yakni, Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru, S.E., M.M., Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi, Kapolda Sumsel Irjen Toni Hermanto, Kapolrestabes palembang Kombes Pol M. Ngajib, S.I.K., M.H., Ketua DPRD Sumsel R.A Anita, Kartika Sari Desi, S.H., Wakil ketua DPRD Provinsi Sumsel, Walikota Palembang H. Harno Joyo, Ketua DPRD Kota Palembang Zainal Abidin, S.H., Dandim 0418/Plg diwakili oleh Danramil 01/Makrayu Kapten Inf Indra, Tokoh Agama dan masyarakat Kecamatan Gandus.

(Red).

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *