
Dr. Nani Indrawati, S.H., M.H. sebagai Hakim Agung pada Kamar Perdata
Dr. Cerah Bangun, S.H., M.H sebagai Hakim Agung pada Kamar Tata Usaha Negara, Khusus Pajak
Dr. Agustinus Purnomo Hadi, S.H., M.H sebagai Hakim Ad Hoc Tipikor pada Mahkamah Agung.
Selanjutnya H. Arizon Mega Jaya, S.H., M.H sebagai Hakim Ad Hoc Tipikor pada Mahkamah Agung
Serta dua nama Hakim Agung dan Hakim Ad Hoc Tipikor ini sebelumnya diajukan oleh Komisi Yudisial ke Komisi III DPR RI untuk mengikuti fit and proper test. Selanjutnya setelah mengikuti fit and proper test, Rapat Paripurna DPR RI secara resmi mengesahkan nama-nama Hakim Agung dan Hakim Ad Hoc Tipikor pada Mahkamah Agung (MA) terpilih periode tahun 2021-2022 sebagaimana hasil laporan dan pembahasan Komisi III DPR RI. Adapun nama-nama terpilih tersebut yaitu Calon Hakim Agung Kamar Perdata Dr. Nani Indrawati S.H., M.Hum. dan Calon Hakim Agung Kamar Tata Usaha Negara Khusus Pajak Dr. Cerah Bangun. S.H., M.H., serta Calon Hakim Ad Hoc Tipikor Dr. Agustinus Purnomo Hadi S.H., M.H. dan Calon Hakim Ad Hoc Tipikor H. Arizon Mega Jaya, S.H., M.H.
Nani Indrawati sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak, dan Cerah Bagun sebelumnya menjabat sebagai Direktur Keberatan Banding dan Peraturan pada Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan. (Red).