Reportasejakarta||Jakarta – Memasuki Bulan Februari 2025 ditubuh Kepengurusan Gerakan Pendidikan Indonesia Baru (GPIB) DPW Jakarta mengalami reshuffle kepengurusan, pasca rapat konsolidasi yang di laksanakan Sabtu, 08 Februari 2025 yang lalu.

Pada rapat konsolidasi yang digelar oleh Pengurus DPP dan DPW dibentuk Tim Formatur dan Tim Caretaker untuk membentuk kepengurusan GPIB DPW Jakarta, yang akan disah kan pada Muswillub (Musyawarah Wilayah Luar Biasa) berdasarkan berita acara DPP GPIB dengan Nomor : 002/BA/DPP-GPIB/KU/II/2025 dan juga berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor : 006/SK/DPP/I/2025 tertanggal 8 Februari 2025.

Muswillub GPIB DPW Jakarta tersebut dilaksanakan bertempat di Sekretariat DPP Gerakan Pendidikan Indonesia Baru (GPIB) Jl. Raya Jakarta-Bogor KM 20 no.117B, RT.009/RW.1, Kramat Jati, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Jumat, (14/02/2025) Sore.

Pada Muswillub yang dilaksanakan menghasilkan kepengurusan baru DPW GPIB Provinsi Jakarta yang menggantikan kepengurusan lama dengan susunan kepengurusan KSB (Ketua, Sekretaris dan Bendahara) antara lain sebagai berikut :

Ketua DPW Jakarta : Dandy Capryanto H, SH., MH

Wakil Ketua I : Dani Hendro Pradiatmoko
Wakil Ketua II : Agus Norman Palgunadi

Sekretaris : Sonya Mercyna Simorangkir, SE

Wakil Sekretaris I : Selvi Ramadianti
Wakil Sekretaris II : Nita Agustina Barunasari, SE

Bendahara : Widiastuty Ramadhani

Wakil Bendahara I : Rahayu Desy Leny, SE
Wakil Bendahara II : Veronica Rangga Paranoan

Selain menetapkan Kepengurusan baru berdasarkan Resuffle Pergantian antar waktu (PAW) di dalam Muswillub GPIB DPW Provinsi Jakarta tersebut juga dirapatkan tentang rencana dan persiapan Pelantikan dan pengukuhan pengurus baru Gerakan Pendidikan Indonesia Baru (GPIB) untuk melanjutkan periode 2022 – 2027.

Pasca Muswillub dan Rapat Persiapan Pelantikan pengurus Gerakan Pendidikan Indonesia Baru (GPIB) DPW Provinsi Jakarta, Ketua Umum Gerakan Pendidikan Indonesia Baru (GPIB) Ir. Agung Karang keawak media menyampaikan.

“Pada hari ini Jumat 14 Februari tahun 2025, Telah melaksanakan musyawarah luar biasa Muswillub, Musyawarah Wilayah Luar Biasa untuk DPW GPIB Daerah Khusus Jakarta, terbentuk pengurus baru dengan Ketuanya terpilih adalah Pak Dandi Capryanto, H. SH, MH, kami sangat bersyukur sekali untuk menyongsong Indonesia emas, kami harapkan 38 provinsi sudah siap terbentuk dan di mana pada tanggal 21 Februari tahun 2025 di Kantor Dinas Pendidikan Jakarta, DPW GPIB PROVINSI Daerah khusus Jakarta akan di Lantik, Ir.Agung Karang.

Sedangkan Sekretaris Jenderal (Sekjen) GPIB H. Toto Yuhendarto, SE mengatakan kita adakan Musyawarah Wilayah ini adalah untuk reshuffle di mana pergantian antar waktu yaitu semenjak dibekukannya DPW DKI Jakarta, Pengurus sebagai motor organisasi tidak berjalan, akhirnya diadakanlah kegiatan untuk pemilihan pengurusan yang baru.

“Seperti tadi yang dikatakan, bahwa ini adalah hasil dari rapat pleno konsolidasi antar DPW dan DPP pada tanggal 8 Februari yang lalu yang kita adakan dan saya ditunjuk sebagai PLT untuk sementara, PLT DPW DKI untuk Ketua dan menyusun tim formatur, maka terbentuklah kepengurusan pada hari ini,”jelasnya.

“Di dalam musyawarah wilayah luar biasa pada saat ini, terpilih Pak Dandi sebagai Ketua DPW GPIB Daerah Khusus Jakarta untuk periode melanjutkan dari periode yang sebelumnya, yaitu tahun masa bakti 2022 sampai 2027,”bebernya.

Dandy Capryanto H, SH., MH sebagai Ketua Gerakan Pendidikan Indonesia Baru (GPIB) DPW Provinsi Jakarta terpilih menyampaikan bahwa ini adalah salah satu rencana dari pengurus DPP GPIB dalam rangka pengembangan organisasi yang diharapkan DPW GPIB PROVINSI Jakarta bisa menjadi barometer Provinsi lainnya.

“Alhamdulillah Sebelumnya kami mengucap syukur untuk apa yang sekarang sudah direncanakan oleh DPP, karena DPP punya rencana besar untuk pengembangan organisasi, daripada GPIB sendiri posisi DPW ini sebenarnya adalah posisi yang diharapkan untuk bisa menjadi motorlah kalau tidak salah satunya,”ucapnya.

“Namun terlepas daripada masalah itu, memang di bawahnya nanti kita akan merencanakan adanya DPC ya kan dan mungkin di bawahnya lagi akan dibentuk DPAC di sektor Kecamatan kecamatan, sampai Anak Ranting di GPIB di kelurahan Insyaallah nanti bisa terjadi di seluruh Indonesia, seperti yang dibilang sama Pak Ketum di semua Provinsi di Indonesia ini dan kita optimis, karena isu tentang pendidikan ini, karena biar negara maju, karena sesuai Tagline GPIB Yaitu “Majunya suatu Bangsa dimulai dari Pendidikan” jadi kita punya tugas penting sebagai organisasi di bidang pendidikan untuk membantu pemerintah, dalam situasi seperti apapun dan ini kita mohon doa restu dari seluruh masyarakat, dan kita semua ada di sini agar kita bisa melaksanakan pekerjaan kita sampai tuntas, seperti yang paling diharapkan oleh kita semua demikian,”tandasnya.
Diakhir acara diadakan Sesi Foto Bersama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *