REPORTASE JAKARTAJAKARTA–Ada yang berbeda dari pelepasan pegawai Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR RI kali ini. Rasa haru dan duka yang mendalam terlihat dari seluruh hadirin yang ada di ruangan Pansus B, Gedung Nusantara II Lantai III, Senayan Jakarta.
Kesedihan tersebut, tidak hanya karena berpisah dengan para pegawai yang memasuki usia pensiun. Namun lebih dari itu, satu dari ketiga pegawai yang hari ini sedianya memasuki usia pensiun dan akan dilakukan pelepasan itu, meninggal dunia. Sehingga hari itu total hanya dua orang pegawai yang memasuki usia pensiun yang hadir di acara pelepasan pensiun tersebut.
“Pelepasan pensiun sejatinya merupakan acara yang biasa dilakukan ketika ada pegawai Setjen yang memasuki usia pensiun. Namun kali ini ada rasa duka yang mendalam, karena bertepatan dengan acara pelepasan hari ini, salah satu pegawai yang masuk dalam masa pensiun itu tadi pagi lebih dahulu dipanggil menghadap Sang Ilahi,” ujar Sekjen DPR RI Indra Iskandar usai acara pelepasan Pegawai Purna Tugas, Senayan, Jakarta, Senin (31/10/2022).
Oleh karenanya, ia berharap agar seluruh pegawai di Setjen DPR RI bisa mengelola kesehatan dengan baik. Ia mengakui beban dan tuntutan pekerjaan yang besar terkadang membuat lupa akan kesehatan. Indra sendiri mengaku sebisa mungkin untuk selalu menyempatkan diri berolahraga setiap minggunya minimal 2-3 kali.
Menurutnya, olahraga tidak hanya bisa membugarkan tubuh dan organ di dalamnya, namun juga bisa menjadi healing bagi jiwa dan pikiran.
Dalam kesempatan itu, Sekjen DPR mengingatkan kepada dua orang pegawai Setjen DPR RI yang memasuki masa purna tugas itu dimana Masa pensiun merupakan peluang untuk menjalani dan mengelola hidup lebih sehat dan bahagia bersama keluarga. Serta kesempatan untuk lebih banyak berbuat kebaikan terhadap sesama, juga lebih mendekatkan diri kepada Tuhan kepada Allah SWT.
Tak lupa Ia juga mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada tiga pegawai Setjen DPR RI yang memasuki masa purna tugas, atas loyalitas, dedikasi dan karya terbaik yang telah diberikannya kepada setjen DPR RI selama puluhan tahun lamanya. Indra juga mengucapkan terima kasih khusus kepada PT Taspen yang selama beberapa tahun terakhir bekerjasama dengan Setjen DPR untuk jemput bola mendatangi pegawai yang masuk masa purna tugas, dan membantu proses pencairan dan kepesertaan tabungan tersebut.
Adapun tiga orang yang memasuki masa pensiun per 1 November 2022 mendatang adalah Restu Pramojo Pangarso, Karyono, dan Yudi Kresna (alm). Tak lupa seluruh yang hadir dalam acara tersebut memanjatkan doa agar alm Yudi Kresna bin Djarot Supranjono diampuni dosa-dosanya, dan diterima segala amal ibadahnya, serta diberikan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa.
(Larty).