Reportasejakarta.com, Bekasi. Aksi berbagi untuk sesama dilakukan komunitas DSI di bilangan Kabupaten Bekasi Jawa Barat pada Jumat (01/10/2021). bertepatan dengan Hari Kesaktian Pancasila. Dele (56) ayah Darma yang tinggal di Kp.Bulak RT 04 RW 07 Desa Sriamur Babelan Kabupaten Bekasi yang mendapatkan perhatian dari Driver Solideritas Indonesia (DSI).

 

Darma bocah (6) yang sedang di gendong ibunya pada saat di temui DSI yang mengidap sakit Paru paru dan Tulang kaki ya sedikit mengecil, berharap dapat uluran tangan para dermawan.

 

Ayah Darma Pak Dele yang keseharinya hanya pengangon kambing di belakang rumahnya milik warga setempat yang hanya menerima upah Rp 500.000 rupiah setiap bulannya. Ibu Darma sendiri hanya ibu rumah tangga, terkadang harus mencari barang barang bekas seperti botol dan gelas aqua kertas dan kardus yang dapat membantu mendapatkan penghasilan tambahan. Suami istri yang dikaruniai 4 anak ini harus berjibaku dimasa pandemi hanya untuk memenuhi kebutuhan keluarga.

 

Sementara Ketua Umum DSI Achmad Hariri di dampingi Sekertaris, Parmadi Penasehat Iwan dan Banyu serta jajaran pengurus memberikan Donasi dan sembako kepada keluarga Pak Dele. “Ini Moto DSI yaitu B3 Bersilaturahmi Berbisnis dan Berkeluarga, saat inilah yang tepat DSI bisa Bersilaturahmi dan berbagi kepada keluarga pak Dele yang kurang mampu yang harus mendapatkan perhatian khusus dari kita dan Pemerintahan Kabupaten Bekasi dan semoga Dinas terkait dapat lebih jeli terhadap masyarakat bawah” imbuhnya.

 

(Win).

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *