Reportasejakarta.com — Tangsel, Sekretaris PMI Tangerang Selatan, Ir. Aji Ekawarman Hasan mengatakan, PMI penting melakukan kerjasama untuk mensosialisasikan tentang PMI dan seluk beluk darah agar masyarakat memahaminya. Hal tersebut disampaikan Aji kepada awak media, Minggu (20/6/2021).

“Kami sangat membutuhkan kerjasama dengan komunitas-komunitas untuk membantu mengumpulkan pendonor dan menjelaskan kepada masyarakat,” ujar Aji.

Aji berharap, kesadaran masyarakat untuk mendonorkan darahnya semakin besar dan tidak perlu takut dengan adanya pandemi karena PMI telah menerapkan protokol kesehatan.

“Masyarakat tidak perlu khawatir. Kami di PMI telah menerapkan prokes yang cukup ketat untuk kesehatan,” pungkasnya.

(Red/LR).

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *